Berita Bola Indonesia – Laga Persija vs Persebaya berpotensi tanpa penonton, karena wabah virus corona. Bahkan laga tersebut terancam ditunda lantaran virus corona ini sudah mulai mewabah di Indonesia yang dikhawatirkan akan mudah menular ke banyak orang.
Dikutip dari situs berita bola football5star.com, ketum PSSI, Mochamad Iriawan, menyebutkan jika pihaknya sedang melakukan koordinasi untuk memutuskan apakah pertandingan tersebut akan tetap digelar.
Laga Persija Jakarta vs Persebaya sendiri rencananya akan berlangsung pada Sabtu, 07 Maret 2020 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK). Jika laga ini diputuskan tanpa penonton, sayang rasanya. Apalagi kompetisi Liga 1 2020 baru saja dimulai.
Menanggapi hal tersebut, pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso buka suara. Menurutnya, sayang jika laga big match Persija vs Persebaya diadakan tanpa penonton. Namun sang pelatih akan tetap menjalankan keputusan apapun dari pihak PSSI maupun PT LIB.
“Keputusannya seperti apa yang jelas kami bersama tim akan mengikuti regulasi, apakah itu tempat di pindah, atau tidak ada penonton. Yang jelas kasus itu cukup menjadi berita saat ini,” bilang Aji kepada wartawan.
“Menurut saya sangat disayangkan laga big match Persija melawan Persebaya tanpa penonton. Tapi, kalau itu aturannya kami tetap ikuti, tidak ada masalah,” sambung dia.
Baik Persija maupun Persebaya saat ini masih masih menunggu keputusan PT LIB terkait masalah tersebut. Apakah jadwal Persija vs Persebaya diundur, atau tetap dilakukan, namun tanpa penonton.
Discussion about this post