Berita bola terbaru – Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts terus mendapatkan desakan untuk mengundurkan diri dari Persib Bandung.
Rupanya desakan tersebut disampaikan oleh pendukung Persib, bobotoh. Semua tak terlepas dari hasil kurang baik Persib di Liga 1 2021.
Melihat dari enam pertandingan yang dilalui, Maung Bandung hanya mengoleksi 10 poin. Dimana 10 poin didapatkan dari dua kemenangan dan empat hasil imbang.
Terlalu banyak kehilangan poin karena terlalu sering memperoleh satu poin yang mambuat bobotoh geram.
Bahkan pada hari ini, Minggu (10/10/2021) bobotoh menggelar aksi demo di depan Graha Persib untuk menyampaikan tuntutannya agar Robert mengundurkan diri.
Seperti diketahui, Robert mulai bergabung dengan Persib sejak tahun 2019 lalu. transfermarket mengatakab, pelatih asal Belanda telah memimpin Persib di 52 pertandingan di semua ajang.
Dari 52 laga, Robert meraih 23 kemenangan, 18 hasil imbang dan 11 sisanya berakhir kekalahan.
Untuk gelar juara, sejauh ini Robert belum menyumbangkan apa-apa untuk Persib. Catatan terbaiknya yakni membawa Persib ke final Piala Menpora 2021.
Persib gagal menyabet juara karena dikalahkan Persija di babak final. Sementara itu, di Liga 1, musim perdana Robert berakhir dengan peringkat enam.
Di musim selanjutnya yaitu Liga 1 2020, Robert memiliki peluang besar membawa Persib juara.
Pria kelahiran tahun 1954 berhasil membuat Persib memulai kompetisi dengan raihan sempuna.
Dari tiga laga, Supardi dkk selalu mengalahkan lawan-lawannya dan dengan mengoleksi sembilan poin mengantarkan Persib menempati peringkat pertama klasemen Liga 1 2020.
Namun sayang, tren positif Persib tak bisa dilanjutkan karena kompetisi harus dihentikan akibat Pandemi Covid-19 kemarin.
Discussion about this post