Berita Bola Indonesia – Bambang Pamungkas kembali melelang barang miliknya untuk membantu para tenaga medis dan para korban virus corona di acara pelelangan Persija Jakarta yang bertajuk “Lelang Satu Hati Lawan Corona”
Ia mengaku kalau barak miliknya yang dilelang ini adalah yang paling berharga dari sebelumnya. Seperti diketahui dua barang miliknya sudah berhasil di lelang, ada sepatu yang ia pakai kala mencetak dua gol ke gawang PSM Makassar di final Liga Indonesia 2001 yang berhasil terlelang dengan harga 18.6 juta rupiah dan juga medali miliknya yang ia dapatkan saat meraih gelar Piala Presiden 2018 yang terlelang seharga 21 juta rupiah.
“Seperti sepatu yang kemarin dilelang, barang ini juga teramat spesial dan memiliki banyak cerita. Bagi pemenang mohon dijaga barang ini baik-baik,” ujar Bepe.
Kali ini ia melelang jersey yang terakhir kali ia pakai saat bermain di timnas Indonesia sebelum memutuskan untuk pensiun. Dan uniknya nama yang tertulis di jersey tersebut hanya “Pamungkas” saja.
“Hari ini saya akan melelang jersey timnas saya yang terakhir. Jadi bila ada teman-teman yang berminat silakan ikuti lelangnya di akun Instagram Persija dan semoga beruntung,” ujar Bepe.
Lelang seperti biasa akan diadakan di akun Instagram Persija Jakarta, dengan harga lelang mulai dari 2 juta rupiah. Dan program lelang ini akan berakhir pada pukul 19.00 WIB malam nanti.
Discussion about this post